Trending

Berkat Tiket.com dan Mahata Group, Penumpang Citilink bisa Menikmati Wifi Gratis

niadi.net - Startup (perusahaan rintisan) Tiket.com telah melakukan kerjasama dengan startup Mahata Group sebagai perusahaan rintisan dalam penyediaan koneksi internet nirkabel (wifi) di pesawat terbang.

Tiket.com, Wifi, Citilink, Pesawat Terbang, Mahata Group, Agen Perjalanan Online, Wifi Gratis, Startup, perusahaan rintisan

Kesepakatan kerjasama 2 startup tersebut berhubungan dengan penyediaan fasilitas wifi di dalam pesawat terbang.

Geary Undarsa, sebagai juru bicara Tiket.com berkata bahwa kesepakatan yang mereka ambil itu merupakan salah satu dari misi Tiket.com

Hasil dari langkah kerjasama dengan Mahata Group tersebut bertujuan untuk menggaet para wisatawan millenial.

Segmen pasar wisatawan millenial baik dalam maupun luar negeri memang cukup menjanjikan.

Maka langkah kesepakatan kerjasama yang dilakukan oleh Tiket.com dalam pemenuhan fasilitas wifi di dalam pesawat terbang sudah tepatdan seharusnya, karena dimana aktivitas online pada zaman sekarang ini sudah menjadi kebutuhan utama.

Fasilitas koneksi internet nirkabel (wifi) gratis ini akan disediakan pada penerbangan maskapai Citilink Indonesia. Dimana Citilink juga ternama sebagai maskapai penerbangan dengan biaya murah.

"Tiket.com meyakini traveler milenial merupakan pasar yang sangat besar di Indonesia, dan saat ini potensi itu belum seluruhnya termanfaatkan oleh agen travel online di Indonesia," ungkap Geary.

"Dengan itu, langkah kami untuk bekerja sama dengan Mahata Group sebagai penyedia jasa wifi pesawat gratis pertama di Indonesia dan maskapai berbiaya redah Citilink adalah kesempatan strategis," Geary menambahkan dalam pernyataannya.

Akses wifi gratis yang disediakan Citilink menjadi tambahan poin positif lagi bagi mereka, terlebih maskapai berbiaya murah sudah melekat di perusahaan Citilink.

Adapun untuk beban biaya yang dikeluarkan atas fasilitas tambahan wifi gratis tersebut, nantinya akan dibebankan pada 2 startup lokal, yaitu Mahata Group dan Tiket.com.

"Kami bangga melihat keberanian startup lokal seperti Tiket.com dalam menjawab tantangan untuk meningkatkan standar kualitas penerbangan nasional." kata Direktur Niaga Citilink Indonesia, Benny Rustanto.

Senada dengan startup Tiket.com, Direktur Eksekutif Mahata Group, Iwan Setiawan mengatakan bahwa penumpang pesawat terbang adalah pangsa pasar yang baru yang menjanjikan, dan fasilitas wifi di dalam pesawat adalah sebuah tantangan baru dalam menciptkan ekosistem digital global yang holistik dalam membantu maskapai Citilink Indonesia.
Lebih baru Lebih lama

Cek artikel niadinet lainnya via Google News

Formulir Kontak