niadi.net - Indonesia, berkembang ragam cerita mistis yang melibatkan berbagai jenis makhluk astral. Ada yang berangkat dari mitos lokal, ada pula yang diperkenalkan oleh film, serial TV, hingga reality show. Popularitas "mereka" tak lekang oleh zaman dan kerap jadi perbincangan dari generasi ke generasi.
Terbukti, film-film horor terus diproduksi dan bertengger lama di bioskop. Pengunjung berdatangan dan memilihnya dengan berbagai "modus" dan alasan. Film horor fenomenal besutan Joko Anwar, "Pengabdi Setan", bahkan berhasil meraup jutaan penonton. Kendati menyeramkan, seluk-beluk makhluk ghaib memang sering kali mengusik rasa penasaran.
Apalagi, hantu-hantu lokal Indonesia yang konon disebut-sebut lebih menyeramkan dibandingkan hantu Hollywood. Bagi penikmat horor, hantu nusantara terasa lebih menguji nyali karena lingkungan yang dihadirkan terasa akrab. Setidaknya, peringkat dua, setelah kengerian hantu Thailand yang setting dan rupa tokohnya sebelas dua belas dengan bangsa kita.
Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, bagaimana cerita-cerita tersebut berkembang? Mengapa hantu nusantara begitu beragam? Buat kamu, orang-orang yang penasaran, berikut ini asal muasal hantu nusantara, yang bisa bikin kamu bergidik:
Berdasarkan cerita yang terbentuk di masyarakat dan film horor 80an, sosok berambut panjang ini merupakan arwah penasaran dari perempuan yang meninggal saat melahirkan. Akibat kematian yang mendadak setelah merindukan sang buah hati sekian lama, ia selalu ingin bertemu dengan anaknya. Karena itulah, Kuntilanak juga disebut-sebut suka menculik bayi.
Nama genderuwo berasal dari bahasa Kawi, Ghandarwa, yang artinya hantu laki-laki. Berbeda dengan legenda Persia, Genderuwo di Indonesia berupa sosok hitam besar yang tinggal di rimbunan bambu kuning dekat sungai, dan berkeliaran di waktu petang. Hantu ini kerap menjadi alasan para orang tua agar anaknya tidak keluyuran menjelang Maghrib.
Meski tampak sulit bergerak karena tangan dan kakinya terikat, Pocong menjadi salah satu hantu yang paling menyeramkan. Konon, arwah ini gentayangan akibat tali pocong yang belum dilepas ketika ia dikubur. Pocong juga termasuk hantu yang sering terlibat dalam film horor Indonesia.
Dalam kisahnya, Tuyul digambarkan sebagai sosok anak kecil botak, yang dimanfaatkan orang dalam pesugihan, untuk mencuri uang. Meski berukuran mini dan kriminal, Tuyul tetap membuat orang bergidik karena mulut yang konon berbentuk ertikal.
Dari film horor 80an yang diperankan Suzanna, kita mengenal sosok Sundel Bolong. Hantu ini perwujudan dari arwah pensaran perempuan yang melahirkan secara tidak lazim, melalui punggung.
Makhluk ghaib ini perwujudan penyihir yang mencari tumbal manusia demi kesaktian. Kisah Leak berkembang di Pulau Dewata, Bali. Leak merupakan sosok jahat yang bisa menjelma sebagai kera, harimau, atau babi liar.
Tampilan makhluk ghaib paling menyeramkan sepertinya bisa disematkan pada kuyang. Kuyang hanya berwujud sebagai kepala malayang yang tersambung dengan organ-organ dalam tanpa tubuh. Konon, kuyang mencari tumbal untuk kesaktian dan kehidupan abadi. Karena itu, makhluk ini menghisap darah bayi dan ibu hamil yang mengandung nyawa baru.
Mitosnya, jenglot merupakan sosok petapa yang ingin kekal. Ia mematung hingga menyusut menjadi layaknya boneka mini berjenggot dan rambut yang bisa tumbuh. Jenglot hidup dengan meminum darah dan biasanya, dipelihara oleh dukun.
Makhluk astral yang satu ini disebut-sebut berasal dari bukit di Gombel, Semarang, Jawa Tengah, yang sering menjadi lokasi eksekusi di masa penjajahan Belanda. Sosok Wewe Gombel berupa nenek berambut putih panjang, dengan payudara panjang, dan suka menculik anak kecil.
Bisa dikatakan, hantu satu ini merupakan sosok yang paling modern di antara hantu lain yang telah disebutkan. Suster ngesot, merupakan arwah penasaran seorang perawat yang diperkosa dan dibunuh, dengan terlebih dulu dimutilasi kakinya.
Ternyata, kisah hantu-hantu nusantara sebagian besar mengandung kisah pilu, ya. Percaya atau tidak, pada dasarnya mereka semua hanya jin yang "kreatif" dan hobi cosplay untuk menakuti manusia. Karena itu, jangan sampai lengah dan jangan biarkan pikiranmu dirasuki oleh mereka. 10 Kisah Seram Asal Muasal Hantu Nusantara, Berani Baca?.
Terbukti, film-film horor terus diproduksi dan bertengger lama di bioskop. Pengunjung berdatangan dan memilihnya dengan berbagai "modus" dan alasan. Film horor fenomenal besutan Joko Anwar, "Pengabdi Setan", bahkan berhasil meraup jutaan penonton. Kendati menyeramkan, seluk-beluk makhluk ghaib memang sering kali mengusik rasa penasaran.
Apalagi, hantu-hantu lokal Indonesia yang konon disebut-sebut lebih menyeramkan dibandingkan hantu Hollywood. Bagi penikmat horor, hantu nusantara terasa lebih menguji nyali karena lingkungan yang dihadirkan terasa akrab. Setidaknya, peringkat dua, setelah kengerian hantu Thailand yang setting dan rupa tokohnya sebelas dua belas dengan bangsa kita.
Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, bagaimana cerita-cerita tersebut berkembang? Mengapa hantu nusantara begitu beragam? Buat kamu, orang-orang yang penasaran, berikut ini asal muasal hantu nusantara, yang bisa bikin kamu bergidik:
1. Kuntilanak
Berdasarkan cerita yang terbentuk di masyarakat dan film horor 80an, sosok berambut panjang ini merupakan arwah penasaran dari perempuan yang meninggal saat melahirkan. Akibat kematian yang mendadak setelah merindukan sang buah hati sekian lama, ia selalu ingin bertemu dengan anaknya. Karena itulah, Kuntilanak juga disebut-sebut suka menculik bayi.
2. Genderuwo
Nama genderuwo berasal dari bahasa Kawi, Ghandarwa, yang artinya hantu laki-laki. Berbeda dengan legenda Persia, Genderuwo di Indonesia berupa sosok hitam besar yang tinggal di rimbunan bambu kuning dekat sungai, dan berkeliaran di waktu petang. Hantu ini kerap menjadi alasan para orang tua agar anaknya tidak keluyuran menjelang Maghrib.
3. Pocong
Meski tampak sulit bergerak karena tangan dan kakinya terikat, Pocong menjadi salah satu hantu yang paling menyeramkan. Konon, arwah ini gentayangan akibat tali pocong yang belum dilepas ketika ia dikubur. Pocong juga termasuk hantu yang sering terlibat dalam film horor Indonesia.
4. Tuyul
Dalam kisahnya, Tuyul digambarkan sebagai sosok anak kecil botak, yang dimanfaatkan orang dalam pesugihan, untuk mencuri uang. Meski berukuran mini dan kriminal, Tuyul tetap membuat orang bergidik karena mulut yang konon berbentuk ertikal.
5. Sundel Bolong
Dari film horor 80an yang diperankan Suzanna, kita mengenal sosok Sundel Bolong. Hantu ini perwujudan dari arwah pensaran perempuan yang melahirkan secara tidak lazim, melalui punggung.
6. Leak
Makhluk ghaib ini perwujudan penyihir yang mencari tumbal manusia demi kesaktian. Kisah Leak berkembang di Pulau Dewata, Bali. Leak merupakan sosok jahat yang bisa menjelma sebagai kera, harimau, atau babi liar.
7. Kuyang
Tampilan makhluk ghaib paling menyeramkan sepertinya bisa disematkan pada kuyang. Kuyang hanya berwujud sebagai kepala malayang yang tersambung dengan organ-organ dalam tanpa tubuh. Konon, kuyang mencari tumbal untuk kesaktian dan kehidupan abadi. Karena itu, makhluk ini menghisap darah bayi dan ibu hamil yang mengandung nyawa baru.
8. Jenglot
Mitosnya, jenglot merupakan sosok petapa yang ingin kekal. Ia mematung hingga menyusut menjadi layaknya boneka mini berjenggot dan rambut yang bisa tumbuh. Jenglot hidup dengan meminum darah dan biasanya, dipelihara oleh dukun.
9. Wewe Gombel
Makhluk astral yang satu ini disebut-sebut berasal dari bukit di Gombel, Semarang, Jawa Tengah, yang sering menjadi lokasi eksekusi di masa penjajahan Belanda. Sosok Wewe Gombel berupa nenek berambut putih panjang, dengan payudara panjang, dan suka menculik anak kecil.
10. Suster Ngesot
Bisa dikatakan, hantu satu ini merupakan sosok yang paling modern di antara hantu lain yang telah disebutkan. Suster ngesot, merupakan arwah penasaran seorang perawat yang diperkosa dan dibunuh, dengan terlebih dulu dimutilasi kakinya.
Ternyata, kisah hantu-hantu nusantara sebagian besar mengandung kisah pilu, ya. Percaya atau tidak, pada dasarnya mereka semua hanya jin yang "kreatif" dan hobi cosplay untuk menakuti manusia. Karena itu, jangan sampai lengah dan jangan biarkan pikiranmu dirasuki oleh mereka. 10 Kisah Seram Asal Muasal Hantu Nusantara, Berani Baca?.