Trending

Ini dia 10 Anime Ongoing Terbaru dan Terbaik 2022

niadi.net - Siapa sih yang tidak tahu anime? Bagi yang menggemari anime pasti sangat menunggu-nunggu anime terbaru yang sedang populer saat ini.

Terlebih di musim gugur (season fall) sekarang ini banyak sekali seri anime yang dirilis, entah itu anime rilisan terbaru, season bersambung, maupun seri anime yang sudah bertahun-tahun yang tak tahu akan berakhirnya seperti seri anime One Piece dan Detective Conan.

Lalu, jika anda ingin mengetahui anime series apa saja yang sedang tayang di tahun 2022 ini, simaklah ulasan singkat rekomendasi 10 anime ongoing terbaik season fall tahun 2022 berikut ini.

1. Bleach: Sennen Kessen-hen

bleach sennen kessen hen full movie sub indo
www.animegeek.com

Anime Bleach: Sennen Kessen-hen mulai tayang dari bulan Oktober 2022. Anime ini menceritakan tentang Ichigo Kurosaki yang mendapatkan kekuatan dewa kematian atau Shinigami dari pertempuran sebelumnya. Ia terseret dalam kekacauan Soul Society, tempat di mana jiwa-jiwa yang telah mati di dunia berkumpul. Kemampuannya semakin berkembang pesat dan ia pun menjadi Shinigami Pengganti.

Ia merasa ada yang tak beres di Kota Karakura sejak ia kembali ke dunia manusia. Muncul Shinigami baru dan musuh baru, pengadilan roh pun diserang musuh, oleh sebab itu ia berangkat ke medan perang dan mengambil Zanpakuto-nya lagi.

2. Chainsaw Man

chainsaw man anime sub indo otakudesu gratis
hulu.com

Chainsaw man pertama kali rilis pada tanggal 12 Oktober 2022. Anime ini mengisahkan tentang pemuda bernama Denji yang hidup bersama Pochita. Pochita adalah iblis dengan gergaji besi. Denji merupakan orang miskin yang harus melunasi hutang peninggalan orang tuanya.

Hingga suatu hari, ada sebuah kejadian yang membuat ia terbunuh. Sebelum ia mati dan dalam keadaan setengah sadar, Denji berpesan kepada Pochita bahwa ia akan hidup kembali sebagai Chainsaw Man.

3. One Piece

one piece episode sub indo youtube full
attackofthefanboy.com

One Piece adalah anime yang mengisahkan tentang petualangan anak laki-laki bernama Monkey D. Luffy bersama kru bajak lautnya yang berpetualang mencari harta karun legendaris, yakni One Piece. Serial yang ditulis Eiichiro Oda ini memang telah dikenal luas mempunyai basis penggemar yang banyak di dunia.

Monkey D. Luffy mempunyai kemampuan tubuh yang elastis bagai karet karena tidak sengaja memakan buah iblis yang bernama Gomu Gomu no Mi, yang mana sekarang telah terkonfirmasi bahwa buah iblis tersebut adalah Nika Nika no Mi yang merupakan buah iblis tipe paramecia.

Keinginan Monkey D. Luffy menjadi seorang bajak laut terinspirasi oleh Akagami no Shanks yang juga merupakan idola sewaktu masa kecilnya dulu. Hingga akhirnya Luffy bertekad untuk menjadi seorang Raja Bajak Laut dengan melakukan perjalanan dari Desa Foosha di East Blue untuk menemukn harta karun one peice bersama rekan-rekan kru bajak lautnya yang dia temui dalam perjalanannya itu.

4. Spy x Family Part 2

nonton spy x family sub indo season 2 otakudesu
apahabar.com

Anime Spy x Family Part 2 pertama kali tayang pada awal Oktober. Sinopsis Spy x Family Part 2 melanjutkan part 1 nya yang dimulai saat Loid Forger mendapatkan perintah untuk menghentikan rencana serangan dari kelompok teroris teroris. Perintah ini berasal dari Handler agen WISE.

Kelompok teroris tersebut ingin membunuh Menteri Luar Negeri Brantz saat pertemuan puncak dengan menggunakan anjing pembawa bom yang merupakan hasil eksperimen dari Project Apple.

5. Mob Psycho 100 III

nonton mob psycho 100 III 2022 sub indo vidio
medan.tribunnews.com

Anime Mob Psycho 100 Season 3 tayang mulai 5 Oktober 2022. Season 3 ini menceritakan tentang kehidupan Shigeo Kageyama yang seorang siswa yang dijuluki MOB. Shigeo Kageyama mencoba peruntungannya kembali sebagai pekerja paruh waktu pengusir setan di kantor paranormal.

Ada juga tokoh baru bernama Reigen pada season 3 anime ini yang sebenarnya ia tidak memiliki kekuatan apapun tapi ia mengaku sebagai seorang paranormal. Faktanya, Reigen hanya ingin memanfaatkan Shigeo Kageyama dan menikmati uang yang diperoleh dari hasil kerja keras Mob.

6. Bocchi the Rock!

nonton anime bocchi the rock sub indo streaming
kanau.org

Anime ini menceritakan tentang seorang gadis bernama Bocchi yang sangat introvert. Ia memiliki hobi bermain gitar sejak SMP dan tertarik untuk bergabung dengan sebuah band karena dia merasa itu bisa menjadi peluang untuk bersinar. Akan tetapi, karena ia tidak memiliki teman akhirnya ia berlatih sendiri selama enam jam setiap harinya. Lama kelamaan ia menjadi sangat terampil dalam bermain gitar.

Ia mengunggah videonya saat bermain gitar ke internet dengan nama "Pahlawan Gitar" dan berkhayal tampil di konser festival budaya sekolahnya. Saat masuk SMA ia masih belum memiliki teman seorang pun. Hingga suatu hari, Nijika Ijichi, seorang drummer Kessoku Band mulai mendekatinya. Sejak saat itu, kehidupan sehari-harinya mulai berubah sedikit demi sedikit.

7. Golden Kamuy Season 4

download dan nonton golden kamuy season full episode sub indo
www.kearipan.com

Anime Golden Kamuy 4th Season menceritakan tentang Saichi Sugimoto yang dijuluki “Sugimoto Abadi” dan juga merupakan seorang veteran Perang Rusia-Jepang pada awal abad ke-20, dan juga Asirpa, seorang gadis Ainu.

Sugimoto menemukan harta karun berupa emas yang terkubur disembunyikan oleh seorang pria yang dipenjara di Penjara Abashiri, dan tato yang diukir di tubuh 24 tahanan yang melarikan diri dikatakan sebagai tanda lokasi dari harta karum emas tersebut.

Sugimoto bersama Asirpa yang rupanya ayah Asirpa tersebut sudah dibunuh oleh pria yang mencuri harta karun itu, bersama-sama mencari pembunuh ayahnya Asirpa dan juga para tahanan yang mempunyai tato peta harta karun.

8. Blue Lock

anime blue lock anoboy sub indonesia
www.pikiran-rakyat.com

Anime ini bertema olahraga, berkisah tentang tim nasional Jepang yang menempati urutan ke 16 pada gelaran Piala Dunia 2018. Federasi sepak bola Jepang mempekerjakan seorang yang sangat kontroversial yaitu Ego Jinpachi. Ego Jinpachi memiliki sebuah program bernama Blue Lock, di mana terdapat 300 striker berusia 18 tahun yang ikut seleksi.

9. Boku no Hero Academia Season 6

link nonton boku no hero academia season 6 episode sub indo
yunoya.id

Anime Boku no Hero Academia 6th Season menceritakan tentang siswa-siswa SMA U.A. yang telah kembali dari program magang dan bersiap untuk menunjukkan hal-hal yang telah mereka pelajari selama magang.

Di sisi lain, Hawks membocorkan rencana Paranormal Liberation Front yang akan menghancurkan kota-kota besar. Tujuannya adalah agar Tomura dapat mengendalikan masyarakat dan menyingkirkan era superhero.

Tidak tinggal diam, para superhero beserta Paranormal Liberation Front langsung mengumpulkan informasi dan menyusun strategi untuk mencegah hal tersebut terjadi.

10. Detective Conan

nonton anime detective conan terbaru sub indo viu indonesia
www.wallpaperflare.com

Anime Detective Conan menceritakan tentang kehidupan seorang detektif muda bernama Shinichi Kudo dan dunia kejahatan. Detektif muda tersebut masih duduk di bangku sekolah menengah. Ia sering membantu kepolisian untuk mengusut tuntas kasus-kasus kejahatan.

Seri anime maupun manga/komiknya ini menjadikan Detective Conan menjadi salah satu seri anime/manga terpanjang dalam sejarah yang belum berakhir hingga saat ini.

Sekian informasi mengenai rekomendasi 10 anime ongoing terbaik dan terpopuler tahun 2022. Semoga informasi yang telah disampaikan di atas dapat menambah wawasan kamu ya. Jangan lupa nonton ;D

Lebih baru Lebih lama

Cek artikel niadinet lainnya via WhatsApp atau Google News

Formulir Kontak